Bisnis  

Bagaimana Cara Membangun Loyalitas Konsumen Serta Contoh Loyalitas Pelanggan

Avatar
Bagaimana Cara Membangun Loyalitas Konsumen Serta Contoh Loyalitas Pelanggan

Bagaimana Cara Membangun Loyalitas Konsumen Serta Contoh Loyalitas Pelanggan

Suatu bisnis akan berjalan dengan baik jika perusahaan tersebut mendapat loyalitas dari pelanggan, loyalitas pelanggan adalah wujud kesetiaan konsumen untuk menggunakan suatu produk atau jasa dengan continue atau terus menerus, karena memiliki kepuasan yang tinggi terhadap Produk atau Jasa yang digunakan.

Dengan meningkatkan loyalitas kepada pelanggan tentu saja bisnis yang dijalankan akan semakin meningkat penjualannya, lalu bagaimana cara untuk meningkatkan loyalitas pelanggan terhadap produk yang kita jual ?

Berikut adalah cara-cara yang dapat kamu coba agar pelanggan semakin suka dengan produk yang kita tawarkan.

Cara Meningkatkan Loyalitas Pelanggan

Riset Kebutuhan Konsumen

Pelanggan akan melakukan pembelian secara berulang jika produk tersebut memang dibutuhkan dan  pelanggan merasa cocok dengan produk tersebut, maka dari itu kamu harus mencari tau barang apakah yang dibutuhkan pelanggan dan sasaran target penjualanmu.

Berikan Pelayanan Terbaik

Pelayanan terhadap pelanggan memiliki banyak komponen, mulai dari sikap kita, kesan yang kita berikan, kelengkapan produk, bahkan metode pembayaran. Dengan pelayanan yang terbaik kepada pelanggan maka mereka akan merasa puas dan kembali berbelanja produk kita kembali

Berikan Reward ( Hadiah )

Meskipun nilai yang diberikan tidak sebanding, hadiah akan menjadi daya tarik tersendiri terhadap pelanggan, hadiah dapat berbentuk kupon, potongan harga ataupun bonus barang tertentu. Dengan Bonus maka pelanggan akan merasa senang dan puas.

Berikan Solusi Ketika Muncul Masalah

Masalah akan menimbulkan ketakutan dan kecewa yang mendalam bagi pelanggan, jadi kamu harus lebih tanggap denga masalah yang dialami oleh pelanggaan, dengarkan masalah yang dihadapi pelanggan dan berikan solusi yang tepat

Jangan membuat masalah tersebut terus berlanjut, karena masalah itu akan menghancurkanmu kedepannya

Jalin Komunikasi

Menjalin komunikasi dengan pelanggan yang datang adalah hal yang penting, jangan menunggu pelanggan untuk bertanya tapi bertanyalah dulu untuk mengetahui kebutuhan apa yang sedang dicari, metode ini sering disebut dengan Jemput Bola.

Dengan sikap dan komunikasi yang baik akan menimbulkan rasa nyaman kepada pelanggan yang dapat menimbulkan rasa antusias pelanggan terhadap kita.

Peduli dengan Hal Kecil

Banyak hal-hal kecil yang terkadang dilupakan, misalnya saja memberikan ucapan selamat pagi, siang atau malam selain itu ucapan terimakasih adalah hal kecil yang dapat kamu lakukan demi loyalitas pelanggan.

Jangan menganggap remeh terhadap hal kecil, karena bisa saja hal tersebut membuat pelanggan senang dan puas

Transparan dan Jujur

Transparan dan jujur kepada pelanggan adalah hal yang wajib dilakukan, karena mayoritas pelanggan akan merasa sangat kecewa jika dibohongi. Misalnya ketika  menjual produk dan produk tersebut stocknya habis tinggal 1 dan menjadi barang display

Jika pelanggan menginginkannya maka katakan yang sebenarnya tanpa harus membohongi pelanggan, jika kamu berbohong dan ketahuan maka reputasi produk dan toko kamu pasti akan menjadi sangat buruk.

Berikan Harga Menarik

Tidak dapat dihindari bahwa pelanggan akan memilih harga yang murah dan berharap memiliki kualitas yang terbaik, maka dari itu berikan harga yang berbeda dengan cara memberikan diskon ataupun bonus, selain itu kamu dapat membundling produk yang sama atau berbeda. Dengan begitu pelanggan akan lebih tertarik dengan produk yang kita jual

Terus Berinovasi

Untuk menjaga loyalitas pelanggan kamu harus terus berinovasi untuk memberikan produk terbaik kepada pelanggan. Dengan melakukan riset terhadap pelanggan kamu akan mengetahui apa yang dibutuhkan dan sedang dicari oleh pelanggan.

Dengan begitu kamu dapat menciptakan terobosan terbaru agar kebutuhan pelanggan terpenuhi

Contoh Loyalitas Pelanggan

Berikut adalah contoh loyalitas terhadap pelanggan agar pelanggan puas dengan kita

Memberikan Membership Card

Membership card merupakan identitas khusus yang diberikan kepada pelanggan, dengan kartu tersebut maka pelanggan mendapatkan perlakuan khusus jika berbelanja ditoko kita. Misalnya saja mendapatkan potongan harga tertentu ataupun mendapatkan bonus tertentu disetiap berbelanja suatu Items

Dengan cara tersebut pelanggan akan merasa lebih puas dan akan kembali berbelanja kembali

Menghadiahkan Poin

Memberikan poin adalah salah satu contoh loyalitas terhadap  pelanggan agar pelanggan terus berbelanja di toko kita. Cara ini biasa dilakukan ketika pelanggan selesai dengan berbelanja sesuatu produk setelah itu pelanggan berhak medapatkan sejumlah poin.

Dengan memberikan jangka waktu terhadap poin yang dimiliki akan membuat pelanggan melakukan pembelian secara berulang, dengan poin tersebut mereka berhak mendapatkan sesuatu hadiah atau kupon tertentu.

Menghadiahkan Voucher

Cara ini sering digunakan untuk menarik pelanggan agar kembali melakukan pembelian ditoko kita. Menghadiahkan Voucher belanja ataupun voucher wisata dapat menarik pelanggan untuk berbelanja ditoko kita.

Dengan Voucher tersebut akan membuat pelanggan semakin antusias berbelanja secara berulang.

Itulah Cara membangun loyalitas konsumen serta contoh loyalitas pelanggan, semoga dapat menambah wawasan bagi sahabat Kitahebat

Terimakasih

 

 

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *