KITA HEBAT – Berikut adalah pembahasan soal jelaskan tentang definisi analisis data.
Di era digital saat ini, jumlah data yang dihasilkan terus meningkat pesat. Penting bagi perusahaan dan individu untuk dapat memanfaatkan data secara efektif untuk mengambil keputusan yang tepat.
Untuk mencapai hal tersebut, diperlukan pemahaman tentang berbagai jenis analisis data yang dapat dilakukan.
Pada artikel ini, kami akan membahas jenis analisis data dan definisi analisis data yang penting untuk membantu mengambil keputusan yang efektif.
Oleh karena itu kami akan mulai membahasnya agar dapat memberikan informasi bagi pembaca yang membutuhkan.
Agar pembahasannya lebih jelas, langsung saja kita mulai pembahasan tentang jelaskan definisi analisis data di bawah ini.
Pengertian Analisis Data
Analisis data merupakan suatu upaya atau cara mengolah data menjadi informasi, sehingga menjadikan ciri-ciri data tersebut dapat dipahami dan juga berguna untuk memecahkan masalah, dan yang terpenting adalah permasalahan yang berkaitan dengan penelitian.
Selain itu, ada pula pengertian lain dari analisis data, yaitu kegiatan yang dilakukan untuk mengubah data penelitian menjadi informasi yang nantinya dapat digunakan untuk menarik kesimpulan.
Misalnya, perusahaan konten menganalisis data untuk membuat konten yang mendapat lebih banyak klik, mengatur konten untuk mendapatkan suka, dan sebagainya.
Contoh lainnya adalah perusahaan manufaktur yang menganalisis data dengan mekanisme pencatatan runtime, downtime, dan data kerja berbagai mesin.
Data yang terkumpul dianalisis untuk merencanakan beban kerja yang lebih baik sehingga mesin dapat beroperasi secara maksimal untuk kepentingan perusahaan.
Jenis-Jenis Analisis Data
Ada beberapa jenis data analisis yang dapat digabungkan untuk memberikan informasi yang lebih komprehensif untuk kepentingan bisnis atau perusahaan. Berikut ini adalah jenis-jenis Analisis Data:
Analitis Diagnostik
Jenis data ini lebih fokus pada alasan mengapa sesuatu terjadi. Data yang digunakan melibatkan data yang lebih beragam namun dengan hipotesis yang lebih sedikit.
Misalnya, apakah cuaca saat ini mempengaruhi penjualan pakaian hangat? Apakah promosi terbaru perusahaan mampu mempengaruhi penjualan? Dan lain-lain.
Analitis Prediktif
Analisis data ini melibatkan prediksi tentang apa yang mungkin terjadi dalam waktu dekat.
Analisis prediktif menggunakan data historis untuk membaca tren, apakah pola tren masa lalu cenderung berulang atau tidak sehingga dapat memberikan analisis lanjutan untuk prediksi di masa mendatang.
Analitis Deskriptif
Analisis data jenis ini menjelaskan apa yang terjadi selama kurun waktu tertentu. Misalnya, apakah penjualan bulan ini lebih kuat dibandingkan sebelumnya? Apakah jumlah penayangannya meningkat? Dan seterusnya.
Analitis Preskriptif
Berikutnya adalah jenis data analisis yang menitikberatkan pada preskriptif atau langkah-langkah apa yang perlu dilakukan berdasarkan analisis yang telah dilakukan.
Analisis ini dapat membantu mengambil keputusan dan langkah bisnis yang lebih tepat.
Dalam prosesnya, ia menerapkan pembelajaran mesin untuk menemukan pola dari kumpulan data besar.
Demikian ulasan tentang jelaskan tentang Definisi Analisis Data semoga bermanfaat.
Terimakasih.