LambeMilan.com – Mantan pemain Milan dan Inter, Antonio Cassano berbicara kepada Bobo Tv tentang derby kemarin. Dia memberikan penilaian yang sangat berbeda dari pada yang dikatakan khalayak ramai.
“Inter bisa saja menang 7-0, Dewi Fortuna tidak berpihak kepada mereka yang kebobolan dua gol dalam waktu lima menit, gol pertama lewat tembakan Brahim Diaz yang membelok ke arah Olivier Giroud, dengan mudah mantan pemain Arsenal itu langsung mengkonversi menjadi gol dan gol kedua lewat aksi Giroud yang mengecoh De Vrij lalu Samir Handanovic gagal menjaga gawangnya. Diawal babak kedua, Nerazzurri memiliki 4-5 peluang untuk menambah keunggulan tetapi tidak ada yang menjadi gol. Sementara Rossoneri tidak pernah melakukan shoot on target kecuali dalam lima menit itu. “
Apakah masuknya Brahim Diaz mengubah jalannya pertandingan?
Tonali menjadi aktor pendukungnya?
” Di laga ini saya tidak melihat semua itu. Semua pemain Milan mati kutu di babak pertama.”
” Inter lebih superior di babak pertama dan kedua. Milan tidak berbuat apa-apa. Brahim Diaz dan Junior Messias tidak melakukan apa-apa. Bahkan Rossoneri tidak tahu apakah mereka bisa memenangkan pertandingan ini. Saya tidak melihat babak pertama dan babak kedua yang dikatakan banyak orang, kecuali hanya lima menit yang mengubah partai panas ini.”