8 Cara Naikin Followers Tiktok yang Wajib Diketahui Bagi Pemula, Segera Coba dan Lihat Hasilnya

Avatar

8 Cara Naikin Followers Tiktok yang Wajib Diketahui Bagi Pemula, Segera Coba dan Lihat Hasilnya

Halo Kitahebat semua, sering upload di Tiktok tapi follower masih sedikit dan gak nambah-nambah ? kamu bingung harus melakukan apa, tenang disini Kitahebat akan membagikan cara naikin followers Tiktok agar kamu memiliki follower banyak dan dapat kamu gunakan untuk menunjang kepentinganmu.

Baca juga : Cara Melihat Postingan Ulang di TikTok dan Menghapus Postingan Ulang di TikTok, Sangat Mudah Tidak Sampai Satu Menit !

Cara Naikin Followers Tiktok

Tiktok adalah salah satu media sosial yang saat ini banyak digunakan oleh masyarakat, baik untuk melakukan transaksi jual beli barang, promosi, bekerja ataupun yang lainnya. Maka dari itu banyak orang yang berharap memiliki banyak follower untuk mendukung aktivitasnya di Tiktok.

Berikut adalah cara untuk naikkan followers Tiktok yang harus kamu coba 

1. Mengikuti Trending Sekarang

Kalian harus tau kalau pengguna Tiktok terbesar adalah anak muda, kondisi itu dapat kamu gunakan untuk menarik perhatian dengan cara membuat konten yang menarik dengan mengikuti trend yang sedang terjadi saat ini.

Misalnya yang baru-baru ini Piala dunia, kamu dapat menciptakan video  kreatif yang bersangkutan dengan piala dunia, dengan begitu peluang video kamu Fyp sangat besar, sehingga besar kemungkinan followers kamu akan meningkat pesat.

2. Kolaborasi dengan Content Creator Lain 

Cara ini terbukti efektif kamu gunakan, yaitu dengan kolaborasi dengan content creator lain, yang harus kamu perhatikan adalah cari content creator yang memiliki followers tinggi atau lebih dari followermu agar dapat memberikan follower baru pada akunmu

3. Konten Unik dan Menarik 

Cara ini merupakan cara wajib yang harus kamu lakukan, yaitu membuat konten yang menarik dan juga unik. Pastikan content yang kamu buat tidak copas dari content kreator yang lain. Disini kamu dituntut memiliki ide kreatif yang lahir dari otakmu sendiri.

Kamu dapat memanfaatkan trending saat ini ataupun kegiatan sehari-hari untuk menemukan ide kreatif. Jadi kamu harus upgrade ide-ide videomu dengan perkembangan yang saat ini terjadi

4. Gunakan Hastag 

Gunakan Hastag adalah salah satu cara untuk naikkin followers akun tiktok, jadi dengan bantuan hastag video yang kamu uploud akan semakin mudah ditemukan oleh pengguna Tiktok yang lain, sehingga video mu akan sering dikunjungi oleh pengguna Tiktok

Dengan begitu besar kemungkinan followers kamu akan bertambah dengan sendirinya 

5. Gunakan Aplikasi ‘Likes & Followers’ 

Cara naikkin follower dengan mudah dapat kamu lakukan dengan menginstal aplikasi buatan MiTech Ways yaitu Likes & Followers for Tiktok. Dengan aplikasi tersebut followers kamu dapat dengan mudah meningkat pesat.

6. Menulis Caption yang Menarik 

Kamu dapat memberikan caption yang menarik didalam video yang akan kamu unggah, berikan caption yang bisa membuat orang semakin penasaran dengan video yang kamu unggah, sehingga mereka akan selalu mengikutimu

7. Menulis Komentar di Vidio Fyp

Menulis komentar di video yang Fyp ternyata dapat membantu naikkan followers mu, caranya juga sangat mudah yaitu cukup kamu like dan tinggalkan komentar pada video Fyp tersebut maka kamu akan mendapatkan kunjunga dari pengguna Tiktok yang lain 

8. Membeli Followers Titkok 

Cara ini merupakan cara terakhir yang dapat kamu lakukan, kamu harus mengeluarkan biaya untuk mendapatkan followers Tiktok dengan cara membeli followers tiktok, namun disini kamu harus memperhatikan bahwa followers yang diberikan terkadang bukanlah organik melainkan bot 

Jadi kamu harus pintar-pintar memilih dalam hal ini 

Baca juga : 5 Cara Dapetin Uang di TikTok dengan Mudah, Solusi Terbaik Mendatangkan Cuan

Itulah   8 Cara Naikin Followers Tiktok yang Wajib Diketahui Bagi Pemula, semoga dapat memberikan cara terbaik bagi Sahabat Kitahebat semua 

Terimakasih

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *